Saat ini pabrikan motor berlogo sayap diketahui sedang mendaftarkan mesin dua silinder generasi terbaru. Mesin ini adalah mesin untuk motor jenis Naked Sport dengan kapasitas besar.
Dari gambar terprediksi bahwa Motor ini adalah NC 750, artinya akan menggantikan tipe NC750 saat ini. Generasi NC sendiri dimulai dari NC670 yang melakukan debut tahun 2012, kemudian kapasitas meningkat menjadi 745 cc di tahun 2014 yang menjadi NC 750.
Tipe ini tidak populer di Indonesia namun cukup menjadi pilihan di Eropa maupun Amerika. Maka dari itu, hadirnya mesin generasi terbaru ini sepertinya untuk menyesuaikan standarisasi Regulasi Emisi Euro5. Sekaligus menyesuaikan teknologi dan kebutuhan pasar saat ini.
Honda NC750 memang berbeda, posisi mesin tidak tegak alias rebahan, tidak seperti Naked Sport kebanyakan. Dari gambar seperti menunjukkan kehadiran Chassis baru menemani mesin generasi terbaru ini. Artinya Honda menghadirkan sensasi baru pada tipe NC750 terbaru ini.
Motor ini sepertinya memiliki mesin yang minim getaran dan hentakan, namun tetap memiliki tenaga yang besar. Sangat cocok untuk menjadi teman berpetualang atau perjalanan jauh. Dan mesin dua silinder juga lebih hemat dalam biaya perawatannya.