Minggu, 10 November 2019, bertempat di Ayam Judes Cipondoh, klub motor R15 asal Tangerang selenggarakan Musyawarah Besar yang ketiga. Musyawarah ini beragendakan beberapa materi seperti; pelaporan kinerja pengurus, pemilihan Ketua & pembahasan AD/ART.
Di agenda pertama membahas pelaporan hasil penyelenggaraan Anniversary & Bhakti Sosial. Kemudian dilanjutkan dengan pelaporan hasil kerja dua tahun pengurus yang telah dilalui, serta membahas agenda yang tidak sempat dilakukan.
Pembahasan ketiga adalah pembahasan perubahan nama organisasi & AD/ART. Disini disepakati bahwa TROW berevolusi dari nama Tangerang R15 Owners menjadi Tangerang R-Series Owners. Perubahan ini didasari dari beberapa member yang sudah melakukan perubahan motor dari R15 & R25 serta tidak ingin membeda-bedakan tipe motor Yamaha R-Series yang dimiliki anggota.
Perubahan ini tidak mengubah nama singkat, prinsip maupun sistem yang ada di TROW. Evolusi TROW menjadi R-Series untuk dapat merangkul semua pemilik motor dengan tipe YZF-R, mulai dari R125, R15, R25, R3, R6 dan R1.

Puncak acara Mubes ini adalah pemilihan Ketua Umum dari TROW. Dari lima calon Ketua menghasilkan satu nama terpilih, nama tersebut adalah Dedy Riwandi. Dedy Riwandi resmi menjabat dalam periode TROW 2020 – 2022. Semoga dengan terpilihnya sebagai Ketua Umum TROW, Dedy Riwandi bisa menjalankan kepemimpinannya secara baik & amanah serta membawa TROW semakin besar.